Minggu, 23 Mei 2021

Positifku : 3 Strategi Fundamental Motivasi Diri

 

Assalamualaikum Warohmatullohiwabarokatuh.

Semangat Pagi.

Alhamdulillah hari ini  saya bisa melanjutkan tulisan saya terkait 3 Strategi Fundamental Motivasi Diri… yuk disimak ya sambil bersantai di hari Minggu hehehhe….

Kita semua percaya bahwa Stabilitas grafik motivasi itu pasti berubah-ubah......dan itu normal lho… nah.. dari itu kita butuh ketrampilan untuk bisa menjaga dan menaikkan grafik motivasinya. Bagaimana caranya yaa ?  dan apa sih 3 Strategi  Fundamental Motivasi Diri itu ?

Saya akan sebutkan ketiganya serta penjelasan sederhananya yaa….dan konteksnya adalah kita ingin memiliki motivasi diri di atas rata-rata ...ok... sepakat yaa… yuk saya lanjutkan tulisannya.

1. PERCAYA = kita harus yakin bahwa kepercayaan datangnya dari Allah SWT yang diletakkan berada di dalam Jiwa Raga kita, Allah SWT sudah berikan kita kepercayaan untuk menghadapi perjalanan hidup baik suka maupun duka, Nah.. kita harus segera PEKA dan SADAR kita ini punya kekuatan dan kelemahan.... Nah apa sih kata kunci supaya kita PEKA dan SADAR ? yaitu BERPIKIR POSITIF... ini dia kuncinya.... semua kejadian pasti ada maksud dan tujuan baik suka maupun duka.. Jadi ga ada alasan buat kita untuk meragukan Kepercayaan dari Allah SWT… Sederhana sekali sebenarnya.... kita diminta untuk Berpikir Positif selalu sama Allah SWT...Selesai deh…… Jangan ganggu pikiran , otak, jiwa dan raga kita dengan pikiran negatif….SUSAH PAK WONG kata salah seorang rekan saya…. Ya harus belajar, latihan, latihan, latihan dan latihan…….InsyaAllah itu akan menguatkan Motivasi diri yang paling PERTAMA.

 

2. FOKUS = Nah ini straegi kedua yang menjadi perhatian dan harus dilatih.... Kita harus mengerucutkan dan mengembangkan diri untuk FOKUS dalam 1 hal tapi akan mempengaruhi hampir 100 persen aktivitas kita... apa kata kuncinya ? Itulah KOMUNIKASI.... kita ini dilahirkan menggunakan KOMUNIKASI sebagai metode untuk bersosialisasi baik itu berdiskusi, menyelesaikan masalah, ngobrol, dan lain sebagainya..... Dan Itu sudah menjadi TAKDIR jika semua manusia pasti berkomunikasi dengan sesamanya. Jadi…. setiap hari, setiap saat, setiap ada kesempatan… coba fokuslah untuk mengembangkan komunikasi.... di sinilah kualitas komunikasi kita akan berkembang dan naik level lho……dan kita secara langsung dapat menyelesaikan segala permasalahan komunikasi dengan tenang dan lancar, karena motivasi diri kita akan terbentuk dan terpola untuk sesegera mungkin mencapai keberhasilan berkomunikasi. Kita boleh fokus dengan hal yang lain, tapi coba jadikan komunikasi menjadi fokus prioritas yang paling utama dan COBA JANGAN ditunda-tunda. Faktanya…..jika kita semakin HEBAT dalam berkomunikasi.....untuk hal positif lho ya..... kita bisa MEMPENGARUHI DIRI SENDIRI bahkan ORANG LAIN…..  dan yang paling dahsyat lagi….bisa MERUBAH DIRI SENDIRI DAN ORANG LAIN.  Yuk belajar Komunikasi dengan metode apapun sesuai kemampuan dan target masa depan yang sudah kita siapkan. Kemudian lanjutkan dengan latihan, latihan, latihan dan latihan…….InsyaAllah itu akan menguatkan Motivasi diri yang paling dahsyat di dalam strategi yang KEDUA.

 3. Nah... ini yang terberat dan paling sulit serta tidak semua orang sanggup.. akan tetapi inilah yang saya lakukan dan membuat saya berhasil mengubah hidup, karir saya juga orang lain. Apa itu ?  “SABAR”...... kenapa harus sabar.... kita itu punya titik kelemahan ketika kita berada di posisi tertekan, berduka, kurang nyaman, dan lainnya... di sinilah SABAR itu berperan sangat tinggi.. Sabar menjadi BENTENG PERTAMA untuk menahan penurunan grafik motivasi kita yang paling Kokoh.. namun kokoh saja tidak cukup karena itu hanya menahan saja.. Lalu apa yang menjadi kata kuncinya ? Ini dia rahasianya .... kalau ada hal yang kurang nyaman terjadi dan mewarnai kehidupan kita... dan kita bersabar… itu biasa saja lho..... Nah kalau ada hal yang kurang nyaman terjadi.... kita SABAR.... dan kita bangkit... itu juga biasa saja lho... Nah.. terus apa kata kunci yang membuat motivasi itu menjadi melesat naik ? KATA KUNCINYA ADALAH PRESTASI... ketika hal yang kurang nyaman terjadi.. kita SABAR dan diikuti dengan PRESTASI... Disaat kita lagi tertekan.. kita malah berprestasi.... Semisal kita diuji permasalahan di perkerjaan, kita mendapat teguran karena ada sebuah kesalahan, dan kita bersabar... itu belum cukup…. Terus kita bangkit untuk tidak melakukan kesalahan lagi.. hmmm masih belum cukup….. akan tetapi kita malah membuat Prestasi… nah ini yang paling MANTAP dan DAHSYAT...... Teguran itu membuat kita malah berpretasi… otomatis akan mengundang otak, hati, jiwa dan raga untuk segera berlari kencang untuk betindak dan secara tidak langsung membuat STRATEGI yang pertama dan kedua tadi semakin beranjak naik grafiknya…. Nah itu sudah sepaket 3 Strategi Fundamental Motivasi Diri  secara sinergis bergerak dan meroket keatas….karena ada result yang ingin kita capai dan buktikan kepada Allah SWT, diri sendiri dan orang lain. Dan kalau ketiganya sudah dikuasai… KITA BERHASIL MEMBUAT DIRI KITA MENJADI BERLIAN…. DIMANAPUN BERLIAN PASTI TETAP BERLIAN dalam hal Motivasi Diri Lho .....

Itulah tiga strategi Motivasi Diri atau yang saya sebut 3 STRATEGI FUNDAMENTAL MOTIVASI DIRI yang saya temukan dan jalani selama 19 tahun ini... dan itu sangat membuat saya berhasil mengalahkan DEMOTIVASI yang timbul kapan pun dan dimanapun....

Lalu ada sahabat yang bertanya kepada saya, Masa sih Bapak ga pernah turun GRAFIK MOTIVASINYA ? Hehehehh SUDAH PASTI DAN SERING LHO... “Jawaban saya”.  Dan hal itu sangat..sangat…dan sangat normal.. Hanya saja di pikiran, jiwa raga dan hati saya, sudah otomatis untuk melakukan perbaikan secara langsung jika terjadi penurunan grafik motivasi diri. Jika yang bermasalah strategi 1... langsung saya perbaiki dan normalkan kembali strategi 1... dan begitu juga seterusnya ya....

Alhamdulillah...... selesai juga menuliskan  3 STRATEGI FUNDAMENTAL MOTIVASI DIRI dibalik kesibukan saya baik di pekerjaan maupun di kehidupan sosial. InsyaAllah tulisan ini bermanfaat dan berkah buat kita semua.

Wassalamualaikum Warohmatullohiwabarokatuh.

Semangat Pagi !

 

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Mantap penjelasannya, terima kasih pak Wong

Anggoro mengatakan...

Luar biasa pak... Terimakasih